home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Pelatihan Jarak Jauh
Pelatihan Klasikal
Open Class
BDK Podcast Mappakoe
Dashboard Pelatihan
Kalender Pembelajaran
Pojok Keuangan BDK Makassar
Kemeriahan Upacara Penutupan Pelatihan Teknis Kesamaptaan Angkatan I 2019 di Makassar
Balai Diklat Keuangan Makassar
Senin, 11 Maret 2019 09:47 WIB
[Makassar] Senin 11 Maret. Pelatihan Teknis Kesamaptaan Tahun Anggaran 2019 telah selesai dilaksanakan. Pelatihan ini ditutup dengan Upacara Penutupan yang bertempat di Markas Paskhas Yonko Batalyon 466 Makassar. Penutupan ini dipimpin oleh Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Sulawesi Bagian Selatan Padmoyo Tri Wikanto, serta dihadiri oleh para pejabat DJBC, Balai Diklat Keuangan Makassar, dan Paskhas.
Setelah mengikuti Pelatihan Samapta selama kurang lebih satu bulan, dan ditempa fisik maupun mentalnya oleh para pelatih, semua siswa diharapkan bisa menjadi pribadi disiplin, tangguh dan sigap untuk mengemban tugas Negara. Pelatihan ini bertujuan untuk membentuk watak pegawai DJBC yang loyal, berkepribadian bertutur kata baik, jujur, dapat bekerjasama, disiplin, memiliki ketahanan fisik, berjiwa korsa, inisiatif, korektif serta menguatkan mental, spiritual dan integritas.
Setelah Upacara Penutupan Pelatihan Teknis Samapta selesai, untuk membuktikan bahwa siswa samapta sudah mempunyai fisik dan mental yang kuat, para siswa melakukan pertunjukan yang disaksikan oleh Pejabat-pejabat, para hadirin. Pertunjukan yang ditampilkan antara lain demonstrasi jurus silat, pemecahan kendi, keramik, beton, pemasangan senjata dengan mata tertutup, dan lain-lain.
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik