home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Rencanakan Strategi Corpu, BBPPKS Banjarmasin Kunjungi BPPK
Sekretariat Badan
Rabu, 28 Agustus 2019 03:59 WIB
[Jakarta] Selasa, 27 Agustus 2019. Seiring berjalannya waktu, penerapan strategi Corporate University (Corpu) di BPPK semakin mengundang unit instansi pemerintah lainnya untuk berkunjung ke BPPK. Kali ini, Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Banjarmasin dari Kementerian Sosial berkesempatan melakukan benchmark ke Sekretariat BPPK untuk mempelajari lebih lanjut mengenai implementasi Corpu di BPPK yang akan dijalankan di unit instansinya.
Sebanyak tiga orang perwakilan BBPPKS Banjarmasin yang hadir di Mini Hall Gedung B Sekretariat BPPK mendapat sambutan hangat dari Kepala Bagian Organisasi dan Tata Laksana (OTL) Wisnu Wardana Hariadi dan Kepala Bagian Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Sugeng Satoto. Terdapat tiga hal utama yang menjadi topik diskusi kali ini, yaitu struktur dasar pembentukan Corpu, regulasi terkait Corpu, dan implementasi Corpu dalam mekanisme pembelajaran di unit kerja. Suasana diskusi berlangsung dengan lancar dan santai, namun tetap berfokus pada topik utama.
Peserta kunjungan BBPPKS Banjarmasin mendengarkan penjelasan dengan seksama
Selain ketiga hal tersebut, Kabag TIK, Sugeng Satoto turut mengenalkan Kemenkeu Learning Center (KLC) sebagai portal pembelajaran e-learning yang mendukung implementasi Corpu. Sugeng menyebutkan bahwa pelaksanaan e-learning tidaklah berjalan secara instan. Budaya pelatihan klasikal yang masih terbiasa bagi sebagian besar pegawai Kemenkeu menjadi tantangan tersendiri pada awal pelaksanaannya. Selain itu, konten-konten pembelajaran yang kini telah tersedia di KLC merupakan upaya serius dari pimpinan untuk mendorong para widyaiswara dalam menciptakan konten yang sesuai dengan bidang keilmuannya. "Upaya serius Pak Astera, Kepala BPPK saat itu, ikut turun langsung memberi contoh membuat konten, beliau saat itu membahas tentang pajak internasional," jelas Sugeng.
Kabag TIK, Sugeng Satoto (kiri) dan Kabag OTL, Wisnu Hariadi (kanan) memaparkan implementasi Corpu di BPPK
Kabag OTL, Wisnu Hariadi menambahkan tentang implementasi pembelajaran 10:20:70 yang kini diterapkan di BPPK. Menurutnya, pelatihan di BPPK tidak hanya sebatas transfer pengetahuan dari pengajar ke peserta, melainkan peserta juga harus menghasilkan output nyata yang dihasilkan dari pelatihan tersebut. Wisnu memberi contoh tentang Pelatihan Menulis Di Media Massa. "Peserta baru dinyatakan lulus jika hasil tulisannya dimuat di media massa nasional, baik cetak maupun online," ungkap Wisnu. Meskipun peserta juga dapat memuat tulisannya di media internal unit instansinya, namun tentu saja penilaiannya akan berbeda.
Pemberian plakat oleh BBPPKS Banjarmasin kepada Sekretariat BPPK
Diskusi yang berlangsung selama sekitar tiga jam tersebut ditutup dengan penyerahan plakat oleh masing-masing pihak. BBPPKS Banjarmasin mengucapkan terima kasih atas sharing session yang telah dilakukan. Mereka berharap dapat menerapkan strategi Corpu dengan menyesuaikan kondisi yang terdapat di unit instansinya.
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik