home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Kick Off Kegiatan BPPK 2021: Pembelajaran Digital Tetap Jadi Prioritas
Sekretariat Badan
Jumat, 8 Januari 2021 14:08 WIB
[Jakarta] Jumat, 8 Januari 2021. Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) menyelenggarakan Kick Off Kegiatan di Lingkungan BPPK Tahun 2021 secara daring melalui aplikasi Zoom. Acara ini bertujuan sebagai media komunikasi unit-unit kerja di BPPK (Sekretariat, Pusdiklat, dan BDK) dalam melakukan koordinasi penyelenggaraan kegiatan BPPK di sepanjang tahun 2021.
Dalam sambutannya, Kepala BPPK Rionald Silaban menyampaikan bahwa di tahun BPPK masih perlu mengoptimalkan pemanfaatan pembelajaran secara online mengingat pandemi Covid-19 yang masih berlangsung. "Hal ini juga sejalan dengan rencana BPPK untuk mewujudkan 70% pembelajaran secara digital," imbuhnya.
Meski demikian, di kalender pembelajaran tahun 2021 masih terdapat pembelajaran di BPPK yang direncanakan akan berlangsung secara tatap muka, khususnya pada semester kedua. "Dalam hal ini, kita perlu menyiapkan langkah-langkah mitigasi jika ternyata pembelajaran tatap muka tersebut belum dapat dilaksanakan," ujar Kepala BPPK. Lebih lanjut, Kepala BPPK berpesan agar protokol kesehatan diterapkan secara ketat apabila pembelajaran secara tatap muka nantinya dapat terselenggarakan. Hal ini juga berlaku untuk sejumlah agenda besar BPPK lainnya seperti Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) PKN STAN dan seleksi penerimaan beasiswa Kementerian Keuangan.
Kick Off Kegiatan BPPK Tahun 2021 ini diikuti oleh seluruh kepala Pusdiklat dan Sekretariat beserta para eselon III, juga seluruh kepala BDK beserta para eselon IV. Masing-masing unit kerja BPPK tersebut mempresentasikan rencana kegiatan yang akan diselenggarakan di tahun 2021 agar dapat berjalan dengan selaras dan harmonis dalam memenuhi target kinerja BPPK. (LH)
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik