home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
BPPK Terima Kunjungan Benchmark dari BMKG dan BPK
Sekretariat Badan
Rabu, 5 Mei 2021 17:23 WIB
[Jakarta] Rabu, 5 Mei 2021. Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) kembali menerima kunjungan benchmark terkait corporate university (corpu) dari kementerian/lembaga (K/L) lainnya. Terbaru, BPPK kedatangan dua K/L sekaligus secara virtual kali ini, yaitu Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
Menerima kunjungan peserta BMKG, Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Diklat Pusdiklat Keuangan Umum, Pandu Patriadi memaparkan bahwa Kemenkeu Corpu merupakan strategi pengembangan pembelajaran yang berfokus pada inisiatif strategis Kemenkeu. Upaya tersebut diwujudkan melalui pengembangan pembelajaran individu, organisasi pembelajaran, dan manajemen pengetahuan.
"Ketiga komponen ini saling bersinergi untuk mengembangkan corpu secara overall, karena ini menjadi patokan kita bersama," ujar Pandu. "Nanti terdapat beberapa tools pendukung seperti AKP (analisis kebutuhan pembelajaran) karena adanya perubahan mindset dari sebelumnya training center menjadi corporate university. Dan proses ini berlangsung secara bertahap, tidak langsung serta merta terjadi begitu saja," lanjutnya.
Dalam waktu yang bersamaan, BPPK juga menerima kunjungan peserta dari BPK secara daring pada room zoom yang terpisah. Mewakili BPPK, Kepala Bagian Organisasi dan Tata Laksana, Wisnu Wardhana Hariadi menyampaikan tentang pentingnya kerja sama dan sinergi dari seluruh unit eselon I di Kemenkeu untuk melaksanakan strategi corpu. Penyusunan konsep tersebut menggunakan skema align and partnership. Menurutnya, pelaksanaan corpu ini tidak dapat dilakukan oleh BPPK sendiri.
"Jadi kita harus punya network. Semakin luas network-nya, maka manfaatnya akan semakin banyak bagi internal lingkungan Kemenkeu. Sehingga ketika menggalang kerja sama dalam rangka Kemenkeu Corpu, tentunya akan memperhatikan kebutuhan dari Kemenkeu, tidak hanya dari kebutuhan BPPK itu sendiri," terang Wisnu.
Di akhir kunjungan, baik para peserta dari BMKG maupun BPK mengucapkan terima kasih atas kesediaan BPPK yang telah berkesempatan berbagi pengetahuan mengenai implementasi corpu pada lingkungan pemerintahan. Adanya kunjungan kedua K/L ini tentunya mendorong komitmen BPPK untuk senantiasa menjalankan strategi corpu secara konsisten dalam rangka mencapai tujuan organisasi. (LH)
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik