home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Sub Menu 1
Sub Menu 2
Sub Menu 3
Sub Menu 4
Sub Menu 5
Internalisasi Nilai-Nilai Integritas Untuk Para Pegawai PPNPN
Balai Diklat Keuangan Yogyakarta
Selasa, 29 Oktober 2019 01:14 WIB
[Yogyakarta] 28 Oktober 2019. Tahun 2020 adalah menjadi tahun yang sangat bersejarah untuk Balai Diklat Keuangan (BDK) Yogyakarta, karena pada tahun tersebut BDK Yogyakarta diberikan kepercayaan oleh Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) untuk menjadi satuan kerja yang menerapkan Zona Integritas (ZI) Wilayah Bebas dari Korupsi dan Birokrasi Bersih Melayani (WBK/WBBM).
Untuk merealisasikan hal tersebut dilakukanlah beberapa tahapan-tahapan dan berbagai macam kegiatan sebagai bentuk pembelajaran kepada para pegawai yang berada dilingkungan BDK Yogyakarta, tak terlepas juga adalah para pegawai Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN). PPNPN ini terdiri dari para tenaga pengaman, sopir, maupun tenaga kebersihan.
Untuk memberikan pembelajaran kepada tenaga PPNPN tersebut, Senin, 28 Oktober 2019 dilakukan kegiatan open class dengan tema Internalisasi Nilai-nilai Integritas dalam Rangka Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Birokrasi Bebas Melayani. Open class ini yang diperuntukkan khusus untuk para pegawai PPNPN BDK Yogyakarta ini dibuka secara resmi oleh Plt. Kepala Balai BDK Yogyakarta, Chatarina P. Dyah Iswandari.
Dalam sambutannya Rina menyampaikan bahwa kegiatan ini sudah lama direncanakan setelah BDK Yogyakarta diberikan amanah oleh BPPK bahwa BDK Yogyakarta diminta untuk mulai melakukan pencanangan sebagai satuan kerja menuju ZI WBK/WBBM di tahun 2020. Bahwa tentang nilai-nilai integritas seluruh pegawai harus memahami tentang hal ini begitu juga dengan para pegawai PPNPN.
“Untuk itu kami ucapkan selamat mengikuti open class dengan serius dan silahkan menggali materi ini dengan sebanyak mungkin, dan menanyakan kepada para narasumber jikalau ada beberapa yang belum dipahami”, ucap Rina.
Sebagai Narasumber pada kegiatan ini adalah para Widyaiswara BDK Yogyakarta, Purjono dan Agung Widi Hatmoko.
Untuk mendukung pencanangan ZI WBK/WBBM, Internalisasi ini sangat penting karena para pegawai PPNPN merupakan cermin tertata rapihnya dan terjaga keamanannya BDK Yogyakarta, selain itu juga para pegawai PPNPN sering bersinggungan kepada para peserta pelatihan. Sehingga perlu diberikan materi yang berhubungan dengan integritas maupun materi-materi dalam hal pelayanan.
Kegiatan serupa telah diselenggarakan sebelumnya yang diikuti oleh seluruh pegawai BDK Yogyakarta dan para Satuan Kerja Kementerian Keuangan maupun non Kementerian Keuangan di wilayah Yogyakarta.
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik