home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
LAPORAN KINERJA 2024
PJJ Penting untuk Orang Penting di Hanggar Pabean dan Cukai
Balai Diklat Keuangan Pontianak
Selasa, 5 Juli 2022 21:20 WIB
Senin 4 Juli 2022 Kepala Balai Diklat Keuangan Pontianak Marianto membuka secara resmi Pelatihan Jarak Jauh (PJJ) Hanggar Pabean dan Cukai. Pembukaan PJJ ini dilakukan secara virtual disebabkan masih dibatasinya kegiatan penyelenggaraan pelatihan secara langsung.
Tujuan dari PJJ ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan, keahlian, keterampilan, dan sikap Pejabat Hanggar Pabean dan Cukai di Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) atau pegawai yang akan ditempatkan sebagai Pejabat Hanggar dalam melaksanakan tugas pelayanan dan pengawasan di bidang kepabeanan dan cukai.
Sebagaimana diketahui, fungsi Pejabat Hanggar sangat kompleks sehingga diperlukan pemahaman yang komprehensif terkait hal-hal yang menjadi tugas fungsinya. Dengan mempelajari hal-hal yang terkait dengan pekerjaan Pejabat Hanggar berupa penyegaran teknis kepabeanan dan cukai, klasifikasi barang, pemeriksaan fisik barang, penelitian dokumen kepabenan dan cukai, Tempat Penimbunan Berikat (TPB), penyelesaian barang yang tidak dikuasai, dikuasai negara dan barang milik negara serta pengawasan di bidang kepabeanan dan cukai, diharapkan dapat menjawab kebutuhan DJBC dalam menyiapkan Pejabat Hanggar yang kompeten. Fasilitator dalam PJJ adalah para expert terpilih dibidangnya masing-masing sehingga diharapkan peserta dapat banyak memanfaatkan kesempatan belajar ini sebaik-baiknya.
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik