home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Instagram
Youtube
Facebook
Daftar Aset Intelektual
Daftar Open Access BPPK
LIKEPKU
Kalender Pelatihan
LAKIP 2023
Laporan Keuangan 2023
Monika
Monika 2024
Upacara Memperingati Hari Pahlawan
Balai Diklat Keuangan Pekanbaru
Jumat, 10 November 2023 09:00 WIB
[10 November 2023] Pekanbaru, 10 November 2023, Upacara Memperingati Hari Pahlawan diselenggarakan di Halaman Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Pekanbaru. Dipimpin oleh Inspektur Upacara, Kepala Perwakilan Kemenkeu Provinsi Riau, Bpk. Wahyu Prihantoro, Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-78 berlangsung khidmat. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pegawai dan pejabat seluruh unit Kemenkeu di Provinsi Riau.
Adapun Tema Hari Pahlawan Tahun 2023 ini adalah: “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”.
Hari ini merupakan sebuah momen yang tidak hanya mengingatkan kita pada keberanian para pahlawan dalam merebut kemerdekaan negara ini, tetapi juga mengingatkan kita pada sejarah yang melatari perjuangan para pahlawan kita. Kemudahan yang ada saat ini, harus dapat dimanfaatkan oleh kita semua, generasi penerus bangsa, untuk lebih kreatif dan inovatif. Kementerian Keuangan memiliki peran strategis dalam memastikan bahwa kebijakan fiskal dan anggaran negara mendukung dan mencapai tujuan negara tersebut. Kebijakan fiskal dan alokasi anggaran harus mendukung akses pendidikan berkualitas kepada semua anak bangsa, membangun lapangan kerja yang layak, dan memberdayakan untuk mencapai potensi penuh mereka. Namun, hal tersebut tidak bisa dikerjakan oleh Kementerian Keuangan sendiri. Sinergi dan kolaborasi dengan Kementerian dan Lembaga lainnya harus terus ditingkatkan untuk mewujudkan cita-cita yang mulia. Dengan semangat pahlawan, mari kita bersama-sama merajut masa depan yang lebih cerah bagi Indonesia.
Marilah kita berkomitmen untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan dengan memastikan bahwa kemerdekaan yang mereka perjuangkan juga mencakup kemerdekaan dari kemiskinan dan kebodohan. Kita semua bisa dan mampu menjadi pahlawan untuk Indonesia saat ini atau di masa depan. Ingat pesan Bung Tomo “selama rakyat Indonesia masih mempunyai darah merah yang dapat membikin secarik kain putih menjadi merah dan putih, maka selama itu kita tidak akan mau menyerah kepada siapapun juga”. Lakukan yang terbaik sesuai kemampuan dan buatlah Indonesia bangga.
Bersama kita bangun ekonomi yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju dan makin sejahtera.
Selamat Hari Pahlawan Tahun 2023.
#haripahlawannasional
Galeri
None
Lampiran
Amanat_Upacara_Hari_Pahlawan_2023.pdf
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik