home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Horas BDK Medan
Instagram
Youtube
Tiktok
Facebook
Twitter
Pengaduan Online
Pembukaan Pelatihan Jarak Jauh Peneliti Dokumen Tingkat Lanjut
Balai Diklat Keuangan Medan
Selasa, 27 Juni 2023 09:52 WIB
Senin (26/6), Pelatihan Jarak Jauh Peneliti Dokumen Tingkat Lanjut resmi dibuka. Pelatihan ini dibuka secara daring serta dilaksanakan tanggal 26 Juni s.d. 4 Agustus 2023. Peserta pelatihan berasal dari pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC).
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan bekal pengetahuan, keahlian, keterampilan, dan sikap kepada pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) dalam melaksanakan penelitian dokumen pabean di bidang impor secara akurat sesuai ketentuan yang berlaku.
Setelah mengikuti pelatihan ini peserta diharapkan mampu melakukan identifikasi, memeriksa dan meneliti dokumen pabean dan dokumen pelengkap pabean di bidang impor; memeriksa, meneliti, dan menetapkan nilai pabean berdasarkan ketentuan yang berlaku; memeriksa, meneliti, dan menetapkan klasifikasi barang berdasarkan Buku Tarif Kepabeanan Indonesia (BTKI); melaksanakan mekanisme pengawasan dan pemeriksaan atas barang larangan dan pembatasan di bidang impor; mengidentifikasi dan meneliti dokumen pelengkap pabean dan Surat Keterangan Asal (SKA) dalam rangka perjanjian FTA; mengoperasikan komputer sesuai dengan program aplikasi tatalaksana kepabeanan di bidang impor; menjelaskan mekanisme transaksi perdagangan internasional menjelaskan manajemen risiko peneliti dokumen tingkat lanjut; menerapkan nilai-nilai integritas; menjelaskan proses bisnis perbendaharaan penerimaan Kepabeanan dan Cukai; dan menjelaskan proses bisnis kepabeanan terkait Pengangkutan, Pembongkaran & Penimbunan Barang Impor.
Dengan diselenggarakannya pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dan pengetahuan para pegawai Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) dalam meneliti dokumen tingkat lanjut. (ACI)
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik