home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Laporan Kinerja BDK Manado
Laporan Keuangan BDK Manado
Pengaduan
Instagram
Youtube
Facebook
Workshop Road to Data Analytics Kemenkeu Satu
Balai Diklat Keuangan Manado
Rabu, 29 Juni 2022 16:12 WIB
Tidak ada organisasi yang dapat bergerak secara efektif tanpa menggunakan dan mengelola data yang berkualitas tinggi. Konsep Big Data menjadi salah satu concern dari pemerintah; sebagian besar organisasi sekarang mengerti bahwa jika organisasi mampu mengelola semua arus data yang ada, organisasi dapat menerapkan analisa data dan mendapatkan nilai manfaat yang signifikan dari data tersebut. Organisasi akan mengumpulkan informasi, menjalankan analitik, dan menggali informasi yang dapat digunakan untuk keputusan di masa mendatang, kini bisnis dapat mengidentifikasi wawasan yang didapat untuk keputusan segera. Kemampuan untuk bekerja lebih cepat dan akuntabel memberi organisasi keunggulan kompetitif yang tidak dimiliki sebelumnya.
Balai Diklat Keuangan Manado, bekerja sama dengan Pusdiklat Keuangan Umum mengadakan sebuah workshop bernama RODAKU (28 - 29 Juni 2022) yang merupakan singkatan dari Road to Data Analytics Kemenkeu Satu Workshop ini dimaksudkan untuk meningkatkan pengetahuan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Instansi vertikal Kementerian Keuangan, terkait dengan pengolahan data menggunakan aplikasi MS Excel dan orange data mining guna implementasi data analytics sederhana untuk pengambilan keputusan dan pengenalan budaya data.
Dengan jumlah peserta sebesar 61 orang, workshop ini menjadi diklat pertama di BDK Manado yang dilaksanakan secara luring atau klasikal sejak pandemi covid-19 menyebar secara global. Para peserta sangatlah antusias dengan workshop ini karena mengharapkan mendapatkan pengeahuan baru terkait pengolahan data dengan tujuan kinerja yang lebih efektif dan efisien.
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik