home
Berita
Pengumuman
Artikel
Video
Sub Menu 1
Sub Menu 2
Sub Menu 3
Sub Menu 4
Sub Menu 5
Maklumat Layanan
Janji Layanan
Direktur TPB DJP Tekankan Pentingnya Integritas dalam Jalani Tugas
Pusdiklat Pajak
Kamis, 26 Oktober 2023 14:30 WIB
[Jakarta] Kamis, 26 Oktober 2023. Menginjak pertengahan bulan Oktober, Pelatihan Trainer Sistem Inti Administrasi Perpajakan (SIAP) Modul Pendaftaran, Pengelolaan SPT, Pembayaran dan TAM telah berlangsung hingga angkatan ke-3 dan ke-4. Pelatihan yang terselenggara atas sinergi dari Direktorat Jenderal Pajak (DJP) dan Pusdiklat Pajak Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) Kementerian Keuangan ini dimaksudkan untuk meningkatkan pengetahuan pegawai DJP yang ditugaskan menjadi Trainer atas proses bisnis Pendaftaran, Pengelolaan Surat Pemberitahuan (SPT), Pembayaran, dan Taxpayer Account Management (TAM), serta keterampilan penggunaan aplikasi SIAP terkait proses bisnis tersebut.
Imam Arifin, Direktur Transformasi Proses Bisnis sekaligus Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Kepatuhan Internal dan Transformasi Sumber Daya Aparatur DJP berkesempatan untuk menyampaikan materi tentang Integritas pada Pelatihan Trainer SIAP angkatan ketiga dan keempat ini.
Dalam materi yang disampaikan, Imam menekankan pentingnya menjaga integritas dalam melaksanakan tugas. Dengan senantiasa menjaga integritas, kita akan selalu terlindung dari hal negatif yang dapat mempengaruhi kinerja kita, baik secara individu maupun organisasi. "Integritas adalah harga mati. Jadikan kehadiran kita membuat orang sekitar kita lebih baik. (Dengan) menjadi bagian dari organisasi yang baik, (maka niscaya) kebaikan itu akan kembali (kepada kita)," pungkasnya. (lar)
Layanan Informasi Unit
Layanan Informasi Kediklatan dan Pembelajaran
Layanan Bantuan dan Pengaduan
Informasi Publik