Tentang KLF
Selamat datang di Kemenkeu Learning Festival (KLF) 2025! Bersiaplah untuk menjalankan misi eksplorasi pengetahuan tanpa batas, menjelajahi galaksi ide, inovasi, dan kolaborasi. Di KLF 2025, setiap peserta adalah penjelajah, siap menemukan semesta pembelajaran baru yang penuh inspirasi.
Dengan tema "Inovasi dan Kolaborasi untuk Transformasi Berkelanjutan", KLF 2025 mengajak Anda semua untuk memperkuat sinergi, membangun budaya inovasi, dan menavigasi perubahan menuju masa depan yang lebih adaptif. Dipandu oleh Captain KLF, kita akan bersama-sama menembus batasan, menyalakan semangat kolaborasi lintas unit, dan mengukir jejak transformasi berkelanjutan di setiap langkah perjalanan kita.
Ayo bergabung dalam ekspedisi ini! Jadikan KLF 2025 sebagai momentum untuk belajar, berinovasi, dan berkolaborasi demi mewujudkan transformasi berkelanjutan.

Rangkaian Kegiatan
Media Sosial
Kami siap memberikan arahan untuk memastikan perjalanan Anda menuju pengalaman langit pembelajaran yang tak terlupakan